Apa itu FEFO? Perbedaan, Cara Kerja, Keuntungan dan Solusinya
Populix

Apa itu FEFO? Perbedaan, Cara Kerja, Keuntungan dan Solusinya

3 minggu yang lalu 3 MENIT MEMBACA

Dalam operasional bisnis, setiap perusahaan pasti memiliki cara tersendiri untuk mencatat dan memantau persediaan barang yang mereka jual. 

Metode yang digunakan biasanya disesuaikan dengan karakteristik produknya mulai dari tingkat perputaran stok, masa kedaluwarsa, hingga nilai barang.

Salah satu metode pencatatan persediaan FEFO yang digunakan untuk mengatasi produk-produk yang memiliki masa expired.

Apa yang Dimaksud dengan FEFO?

FEFO adalah singkatan dari First Expired, First Out, yaitu metode pengelolaan persediaan di mana barang yang memiliki tanggal kedaluwarsa paling cepat harus dikeluarkan atau dijual terlebih dahulu.

Dengan kata lain, barang yang segera mendekati masa kedaluwarsanya diprioritaskan untuk diproses lebih dulu, meskipun barang tersebut mungkin datang belakangan dibandingkan stok lainnya.

Metode ini banyak digunakan pada industri yang memiliki produk sensitif waktu seperti makanan, minuman, obat-obatan, kosmetik, bahan kimia, hingga produk FMCG.

Apa perbedaan sistem FIFO, FEFO, dan LIFO?

FEFO (First Expired, First Out)

Barang dengan tanggal kedaluwarsa paling cepat harus dikeluarkan lebih dulu, terlepas dari kapan barang tersebut masuk.

FIFO (First In, First Out)

Barang yang pertama kali masuk harus keluar terlebih dahulu. Berdasarkan urutan kedatangan stok.

LIFO (Last In, First Out)

Barang yang terakhir masuk justru dikeluarkan lebih dulu. Umumnya dipakai untuk tujuan akuntansi, bukan untuk barang fisik mudah rusak.

Baca juga: Optimalkan Promosi Produk FMCG dengan Insight Riset Konsumen

Cara Kerja FEFO

Cara kerja FEFO berfokus pada:

  1. Mencatat expired date dengan akurat
  2. Mengelompokkan barang per batch
  3. Menyusun stok berdasarkan expired
  4. Memantau barang mendekati expired
  5. Mengeluarkan barang sesuai urutan expired paling cepat

Keuntungan metode FEFO

Metode FEFO (First Expired, First Out) tidak hanya membantu alur perputaran stok menjadi lebih tertata, tetapi juga memberikan berbagai keuntungan nyata bagi operasional bisnis, khususnya dalam pengelolaan produk yang memiliki masa kedaluwarsa. 

Dengan menerapkan FEFO, bisnis dapat memastikan setiap barang dikelola berdasarkan tanggal expired-nya, sehingga potensi kerugian akibat salah penanganan stok dapat ditekan.

1. Meminimalkan Risiko Barang Expired

FEFO membantu perusahaan menghindari kerugian akibat barang yang tidak dapat dijual karena melewati tanggal kedaluwarsa.

2. Menjamin Kualitas dan Keamanan Produk

Terutama pada makanan & obat, FEFO memastikan konsumen menerima produk yang masih aman digunakan.

3. Mengoptimalkan Rotasi Stok

Barang yang usianya paling pendek akan segera keluar, sehingga arus persediaan lebih sehat.

4. Mengurangi Pemborosan & Meningkatkan Efisiensi Biaya

Tidak ada barang yang menumpuk terlalu lama hingga rusak atau tidak layak jual.

Solusi Manajemen Persediaan Barang dengan menggunakan Metode FEFO Jubelio

software wms Jubelio
Source: Jubelio

Jubelio menyediakan software aplikasi WMS untuk mengelola operasi gudang mulai dari penerimaan, penyimpanan, pengambilan, pengepakan sampai pengiriman barang secara otomatis.

Salah satu fiturnya ada Sistem Metode FEFO untuk mengatur barang-barang yang memiliki masa expired lebih cepat bisa diprioritaskan paling utama untuk dikeluarkan dari gudang untuk mengurangi kerugian akibat produk yang tidak layak jual.

Bagi Anda sebagai pemilik bisnis yang ingin mempermudah pengelolaan operasi di gudang dari awal penerimaan sampai pengiriman barang ke konsumen, bisa beralih menggunakan Jubelio WMS.

*Artikel ini hasil kerja sama Jubelio dan Populix

populix research service

Baca juga: 7 Alasan Brand Monitoring Fintech Jadi Alarm Risiko Reputasi

Tags:
Artikel Terkait
78 Tahun Proklamasi Indonesia: Saatnya Merdeka dari Polusi
17 Agustus 2023, tepat 78 tahun sejak Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya ke mata internasional. Selama itu pula negeri kita tumbuh dan berkembang hingga mencapai titik ini. Namun, ada satu fakta yang cukup membuat miris, yaitu Indonesia belum merdeka dari polusi.  Layaknya negara-negara lain, Indonesia memang belum sempurna. Masih banyak hal yang harus dibenahi, mulai dari aspek […]
7 Alasan Kuliah S2 Dalam Negeri Semakin Populer
Minat untuk melanjutkan kuliah S2 dalam negeri terus mengalami peningkatan. Banyak lulusan program sarjana (S1) yang memilih melanjutkan pendidikan S2 di Indonesia daripada di luar negeri. Pilihan tersebut dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti biaya yang lebih terjangkau, kualitas pendidikan yang semakin kompetitif, hingga kemudahan akses terhadap program-program magister di berbagai kota besar di Indonesia. Tingginya […]
Kondisi PHK di Indonesia, Sudahkah Adil untuk Semua Pihak?
Kondisi PHK di Indonesia semakin marak terjadi beberapa tahun terakhir, terutama pascapandemi, bahkan menjadi salah satu isu penting yang patut diperhatikan. PHK atau Pemutusan Hubungan Kerja tidak hanya berdampak kepada faktor finansial, tetapi berpengaruh juga ke psikologis, sosial, serta pandangan masyarakat terhadap keamanan dan stabilitas kerja. Beragam persepsi muncul terkait kondisi PHK di Indonesia, baik […]