Kampus Favorit S2: Sekadar Gengsi atau Investasi Masa Depan?
Agnes Laurensia

Kampus Favorit S2: Sekadar Gengsi atau Investasi Masa Depan?

4 bulan yang lalu 4 MENIT MEMBACA

Kampus favorit semakin menjadi incaran para lulusan S1 yang ingin melanjutkan studi ke jenjang S2. Hal ini tidak lepas dari pengalaman sebagai mahasiswa sebelumnya yang merasa salah memilih kampus S2 karena keterbatasan akses terhadap sumber daya akademik dan kurangnya jaringan profesional.

Kondisi tersebut membuat calon mahasiswa S2 saat ini lebih berhati-hati dan selektif dalam menentukan pilihan. Kampus favorit di Indonesia dinilai mampu menawarkan kualitas pendidikan yang lebih baik, lingkungan belajar yang kondusif, serta peluang karier yang lebih luas.

Tren Minat Melanjutkan S2 di Kampus Favorit Indonesia

Sebelumnya, banyak mahasiswa S1 yang merasa salah memilih kampus S2 karena adanya keterbatasan akses terhadap sumber daya akademik dan minimnya jaringan profesional.

Situasi tersebut mendorong calon mahasiswa pascasarjana lebih selektif dan cenderung memilih kampus favorit di Indonesia sebagai harapan mendapat kualitas pendidikan terbaik dan peluang karier yang lebih luas. Pilihan ini menunjukkan semakin besarnya tren minat terhadap kampus favorit S2 di Indonesia.

Tren minat ini membuat calon mahasiswa S2 berlomba-lomba mempersiapkan diri untuk bisa masuk ke program S2 di kampus impian mereka dengan berbagai keuntungan yang ditawarkan oleh kampus favorit tersebut.

Baca juga: 7 Alasan Kuliah S2 Dalam Negeri Semakin Populer

Keuntungan Memilih Kampus Favorit untuk S2

kampus favorit
Source: Freepik

Inilah beragam keuntungan jika memilih kampus favorit untuk studi S2.

1. Keuntungan Pengajar dan Fasilitas Belajar Lebih Baik

Kampus favorit S2 memiliki dosen dengan kualifikasi akademik tinggi dan fasilitas seperti perpustakaan digital, laboratorium, dan pusat riset yang sangat memadai untuk mendukung pembelajaran dan penelitian mahasiswa.

2. Diakui oleh Industri Dunia Kerja

Reputasi kampus S2 juga memengaruhi penerimaan lulusan di dunia kerja. Banyak perusahaan, terutama multinasional atau institusi internasional, lebih menyukai lulusan S2 dari kampus favorit. 

3. Peluang Mendapat Beasiswa dan Riset

Kampus favorit S2 biasanya memiliki kerja sama dengan lembaga atau mitra internasional. Hal ini memberikan akses lebih besar bagi mahasiswa S2 untuk mendapatkan beasiswa, mengikuti program pertukaran, atau melakukan riset kolaboratif.

Tips Memilih Universitas Favorit untuk S2 di Indonesia

Memilih kampus pascasarjana favorit tidak hanya soal nama besar, tetapi juga perlu mempertimbangkan peringkat akademik, fasilitas, jaringan alumni, hingga reputasi di bidang studi yang diminati.

Salah satu referensi penting yang bisa digunakan yaitu Peringkat Program Magister Universitas di Indonesia (PPMUI) versi PopSurvey.

PPMUI versi PopSurvey menyajikan pemeringkatan universitas yang disusun berdasarkan data akademik, riset, dan pengabdian masyarakat, sehingga dapat menjadi referensi berguna bagi calon mahasiswa serta membantu universitas dalam menonjolkan keunggulannya.

Melalui data tersebut, calon mahasiswa bisa melihat kampus mana saja yang dinilai unggul dalam aspek kualitas pengajaran, reputasi industri, hingga prospek karier pasca-kelulusan.

Dengan mempertimbangkan data tersebut, proses seleksi kampus menjadi lebih objektif dan sesuai dengan tujuan akademik dan profesional masing-masing individu.

Baca juga: Reputasi Universitas S2 di Dunia Kerja: Benarkah Berdampak?

Apakah Memilih Kampus Favorit Selalu Lebih Baik?

Meskipun banyak keunggulan, memilih kampus favorit tidak selalu merupakan pilihan terbaik bagi setiap individu. Beberapa hal yang patut dipertimbangkan:

  • Biaya Studi

Kampus favorit S2 cenderung memiliki biaya kuliah lebih tinggi, termasuk biaya hidup di kota besar seperti Jakarta atau Bandung.

  • Lokasi Kampus

Bagi sebagian orang, jarak dari keluarga atau tempat kerja menjadi kendala jika kampus favorit S2 berada di luar kota atau provinsi.

  • Kesesuaian Program Studi

Tidak semua kampus favorit S2 memiliki program studi yang sesuai dengan minat atau tujuan karier pribadi. Justru kampus non-favorit S2 bisa memiliki program spesifik yang lebih relevan dan unggul di bidang tertentu.

Memilih kampus S2 favorit harus berdasarkan pada kebutuhan, minat, dan tujuan pribadi. Kampus S2 yang terkenal belum tentu yang tepat, tetapi yang mampu membantu mencapai target akademik dan profesional.

Pastikan Fasilitas Kampus Mendukung Riset Mahasiswa S2

Salah satu aspek terpenting dalam studi S2 adalah kemampuan melakukan riset yang mendalam. Oleh karena itu, fasilitas seperti laboratorium, akses jurnal internasional, serta bimbingan akademik harus dipastikan ada di kampus S2 favorit tersebut dalam mendukung proses tesis atau publikasi ilmiah.

Akan tetapi, fasilitas kampus saja tidak cukup. Mahasiswa juga membutuhkan alat bantu lain seperti PopSurvey untuk menyelesaikan penelitian, terutama dalam pengumpulan data.

PopSurvey memudahkan mahasiswa dalam membuat survei sesuai penelitian dan menjangkau lebih banyak responden dengan mudah, cepat, dan terjangkau.

Yuk, gunakan PopSurvey by Populix agar kamu bisa lebih fokus dalam menyelesaikan tesis tepat waktu, tanpa ribet memikirkan cara menyebarkan survei yang tepat.

PopSurvey Populix platform survei online

Baca juga: 10 Motivasi Kuliah S2 yang Bisa Membantu Ambil Keputusan

Artikel Terkait
Fenomena Impulsif Berbelanja di Hari Raya
Momen Hari Raya Idul Fitri adalah puncak kemenangan yang dirasakan oleh seluruh umat Muslim di dunia setelah menjalani puasa Ramadan selama satu bulan lamanya. Puasa tidak sekadar menahan lapar dan haus, melainkan juga mengendalikan hawa nafsu.  Pada momen puncak kemenangan ini, bentuk perayaan yang dilakukan oleh umat Muslim adalah membeli berbagai barang seperti pakaian baru […]
9 Cara Menyusun Demografi Responden Penelitian yang Tepat
Dalam dunia penelitian, baik akademik maupun bisnis, kualitas data yang dikumpulkan sangat bergantung pada karakteristik responden. Salah satu kunci untuk mendapatkan data akurat dan representatif adalah dengan menyusun demografi responden dengan tepat. Data demografi penting karena membantu peneliti memahami siapa responden mereka, memastikan bahwa sampel penelitian representatif, dan memungkinkan analisis lebih mendalam berdasarkan kelompok tertentu. […]
Survei: Kualitas Udara di Indonesia Menurun, Apa Dampaknya?
Kualitas udara di Indonesia menjadi salah satu isu yang sangat diperhatikan oleh masyarakat, terutama dalam beberapa tahun terakhir. Mengutip dari laporan Centre for Research on Energy and Clean Air (CREA) pada 2024, dijelaskan jika lebih dari 29 juta orang yang tinggal di daerah Jabodetabek terpapar polusi udara pada tingkat tidak sehat, selama lebih dari separuh […]