10 Persiapan Menyambut Ramadan 2023, Jangan Terlewat!
Populix

10 Persiapan Menyambut Ramadan 2023, Jangan Terlewat!

2 tahun yang lalu 5 MENIT MEMBACA

Ramadan adalah momen sekali dalam satu tahun yang sangat ditunggu-tunggu oleh umat Muslim. Oleh karenanya, tak heran bila mereka selalu senang hati melakukan persiapan menyambut Ramadan agar bisa menjalankan ibadah tersebut dengan lancar.

Dalam Islam, Ramadan adalah bulan penuh berkah, di mana setiap umatnya disarankan untuk lebih khusyuk dalam beribadah dan melakukan banyak kebaikan. Nah, lalu apa saja yang perlu disiapkan dalam menyambut Ramadan? Yuk, simak di sini.

10 Persiapan Menyambut Ramadan Penuh Berkah

Berdasarkan data riset Populix, membersihkan rumah adalah kegiatan yang paling banyak dilakukan orang Muslim sebagai persiapan bulan Ramadan, dengan jumlah persentasenya yaitu sebanyak 70%.

Sementara kegiatan lainnya yaitu meliputi berbelanja untuk stok makanan dan minuman, membeli baju baru, membeli peralatan ibadah, merenovasi rumah, dan melakukan perawatan kendaraan.

Sumber: data survey Populix

Berikut adalah 10 tips persiapan menyambut Ramadan versi Populix yang dapat Anda terapkan pada kegiatan Anda selama sebulan ke depan.

1. Membersihkan Rumah dan Lingkungan Sekitar

Masih ingat dengan ungkapan kebersihan sebagian dari iman? Nah, ungkapan tersebut ternyata merupakan cerminan dari salah satu persiapan menyambut Ramadan menurut sunnah, lo!

Dengan membersihkan lingkungan, baik itu rumah maupun tempat beribadah seperti masjid dan musholla, dapat memberikan kenyamanan bagi Anda ketika akan menjalankan ibadah.

2. Berbelanja Bahan Makanan Lebih Awal

Kebutuhan pangan sehari-hari dapat menjadi langkah awal dari persiapan menyambut Ramadan. Mulailah dari berbelanja sembako dan bahan pelengkap seperti, bumbu dapur, minyak, dan lainnya.

Tapi ingat, jangan berlebihan ketika berbelanja bahan-bahan tersebut, ya. Lebih baik belilah secukupnya dan sesuai kebutuhan.

tips menyambut ramadan
Source: Freepik

3. Menyiapkan Menu-Menu Berbuka

Persiapan menyambut Ramadan selanjutnya adalah membuat menu-menu makanan dan minuman untuk berbuka. Persiapan ini ditujukan agar makanan atau minuman yang disajikan kepada keluarga memiliki bahan serta persiapan cukup.

Mengingat di Indonesia sendiri tradisi berbuka bersama keluarga juga masih sering dilangsungkan. Oleh karena itu, membuat menu-menu berbuka dianggap sebagai langkah awal sebelum menghidangkan makanan dan minuman untuk keluarga Anda.

4. Segera Menuntaskan Pekerjaan

Bagi para umat muslim yang memiliki pekerjaan mendesak, sebaiknya memprioritaskannya terlebih dahulu sebagai persiapan menyambut Ramadan.

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar, Dr. Firdaus Muhammad, MA. menjelaskan bahwa hal tersebut dilakukan agar tidak mengganggu kekhusyukan dalam beribadah di bulan Ramadan.

Baca juga: Apa Itu Workaholic? Ini Ciri dan Bedanya dengan Pekerja Keras

5. Membeli Baju Baru

Persiapan menyambut Ramadan menurut survei Populix selanjutnya adalah membeli baju baru.

Membeli baju baru ini misalnya berupa busana Muslim, atau pakaian yang nantinya akan digunakan untuk beribadah.

Tujuannya pun beragam, mulai dari memberikan semangat dalam menjalankan ibadah, hingga sebagai pakaian di hari raya nantinya.

Namun, perlu diingat bahwa hal tersebut bukanlah persiapan wajib dalam menyambut Ramadan, ya.

Tak ada baju baru pun tidak apa-apa, kok. Anda masih bisa memakai pakaian lama, selama masih bagus dan layak digunakan.

6. Mempersiapkan Fisik

Menjaga kondisi fisik juga merupakan salah satu bentuk persiapan menyambut Ramadan menurut sunnah, lo.

Sebab, di bulan Ramadan Anda dianjurkan untuk senantiasa berbuat kebaikan meski dalam keadaan berpuasa.

Oleh karena itu, diperlukan kondisi fisik dan jasmani yang prima agar dapat maksimal dalam menjalankan ibadah di bulan suci ini.

Jaga kondisi tubuh dengan rutin berolahraga serta mengonsumsi vitamin atau suplemen kesehatan bila perlu. Serta jangan lupa untuk menyesuaikan bentuk dan waktu olahraga dengan kondisi badan yang sedang berpuasa, ya.

Baca juga: 7 Cara Belajar Efektif dan Efisien Yuk Disimak Tipsnya!

persiapan menyambut ramadan
Source: Freepik

7. Merenovasi Rumah

Persiapan menyambut Ramadan selanjutnya adalah dengan merenovasi rumah.

Bagi para orang tua, bulan Ramadan dianggap sebagai bulan di mana seluruh keluarga dapat berkumpul bersama.

Nah, semua orang pasti ingin rumah mereka tampak lebih indah ketika momen tersebut datang.

Oleh sebab itu, beberapa orang memilih untuk melakukan renovasi rumah sebagai persiapan untuk menyambut kedatangan keluarga mereka.

8. Melakukan Perawatan Kendaraan

Melakukan perawatan pada kendaraan juga menjadi salah satu persiapan menyambut Ramadan menurut survei Populix.

Bagi umat muslim di Indonesia, pulang kampung ketika Ramadan sudah menjadi tradisi yang sudah ada sejak lama.

Nah, sebelum itu penting untuk melakukan perawatan kendaraan. Tujuannya adalah supaya perjalanan menjadi lancar serta dapat terhindar dari masalah kendaraan ketika berada di jalan.

9. Meluangkan Waktu Berkumpul Bersama Keluarga dan Teman

Hal baik yang juga menjadi persiapan menyambut Ramadan menurut sunnah adalah meluangkan waktu berkumpul bersama keluarga dan teman.

Kebiasaan-kebiasaan seperti berbuka puasa bersama teman atau pulang ke rumah orang tua sudah menjadi tradisi bagi umat muslim di Indonesia sejak lama.

Berkumpul juga dinilai sebagai salah satu bentuk silaturahmi, yang tentu saja sangat dianjurkan dalam Islam, terutama pada bulan Ramadan.

10. Menyiapkan Perlengkapan Ibadah

Terakhir adalah menyiapkan perlengkapan untuk beribadah.

Banyak sekali keutamaan-keutamaan yang bisa Anda dapat ketika menjalankan ibadah pada bulan Ramadan.

Dan mempersiapkan perlengkapan seperti sajadah, mukena, sarung, hingga peci, bisa menjadi salah satu bentuk persiapan menyambut Ramadan menurut sunnah.

Itu dia beberapa hal yang sekiranya perlu Anda lakukan dalam persiapan menyambut Ramadan di tahun 2023 yang penuh berkah ini. Dengan keteguhan hati dan iman, semoga kita semua lancar dalam menjalankannya, ya. Yuk penuhi waktu luangmu sembari menunggu berbuka dengan membaca informasi bermanfaat dari blog Populix. Selamat berpuasa!

Baca juga: Mengenal Apa itu Frugal Living, Gaya Hidup Hemat, Ini Tipsnya!

Artikel Terkait
Return on Asset (ROA): Pengertian, Fungsi dan Cara Hitungnya
Buat Anda yang bertanya-tanya apa itu ROA, salah satu jenis rasio profitabilitas ini dapat menghitung kemampuan perusahaan dalam mendapatkan laba atau keuntungan dari aktiva yang digunakan. ROA adalah bagian perhitungan penting dalam sebuah perusahaan. Kepanjangan ROA adalah Return on Assets. Nantinya ROA akan dihitung oleh pihak manajemen guna menilai bagaimana profit masa lalu bisa dimanfaatkan […]
Apa Itu Social Media Marketing? Ini Strategi dan Contohnya!
Social media marketing adalah salah satu strategi pemasaran yang mulai banyak digunakan saat ini. Pasalnya, bagi semua kalangan, media sosial menjadi tempat paling lama untuk menghabiskan waktu. Fenomena inilah yang akhirnya membuat social media marketing menjadi strategi paling tepat untuk meningkatkan brand awareness sebuah produk dengan mudah.  Jika Anda tertarik mengaplikasikan strategi ini, berikut beberapa […]
4 Investasi Modal Kecil Untuk Tambah Penghasilan
Pandemi menjadi masa sulit yang harus dilewati masyarakat Indonesia. selain dihantui penyebaran virus, masyarakat juga dikhawatirkan oleh kondisi keuangan yang semakin menipis. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) pada Juni lalu, semua kalangan pendapatan di Indonesia mengalami kemerosotan pendapatan. sebanyak 70% masyarakat berpendapatan rendah atau di bawah Rp 1,8 Juta menjadi kelompok penghasilan yang paling […]