Populix

Kerja Sama Populix dan Perguruan Tinggi Indonesia untuk Mendorong Kemajuan Penelitian Akademik Tanah Air

7 bulan yang lalu 3 MENIT MEMBACA
Kerja Sama Populix dan Perguruan Tinggi Indonesia

Jakarta, 18 Oktober 2023 – Populix, perusahaan riset pasar dan penyedia platform survei di Indonesia, dengan bangga mengumumkan kemitraan strategisnya dengan Sekolah Bisnis dan Manajemen Institut Teknologi Bandung (SBM-ITB) untuk mendukung pengembangan penelitian akademik Tanah Air melalui layanan Poplite. 

“Proses pengumpulan data kerap kali menjadi tantangan tersendiri bagi para peneliti. Padahal, tingkat validitas dan realibilitas data menjadi kunci dari kualitas data yang disajikan. Oleh karena itu, dari acara ini dan kerja sama SBM-ITB dan Populix, kami berharap dapat membuka ruang diskusi bagi rekan-rekan peneliti akademik maupun para mahasiswa untuk memperoleh data primer yang dapat diandalkan dalam menguji hipotesis penelitian. Sehingga, hasil penelitian pun dapat menjadi referensi tepat dalam membuat rekomendasi dan pengambilan keputusan,” ujar Atik Aprianingsih, Director of Research & Knowledge, SBM-ITB dalam sambutannya pada acara Sharing Session SBM-ITB dan Populix: Primary Data Collection in a Research Project.

“Kami sangat senang dapat bermitra bersama SBM-ITB dengan menyediakan layanan Poplite by Populix sebagai platform survei untuk pengumpulan data primer bagi seluruh civitas akademika SBM-ITB. Melalui kerja sama ini kami berharap dapat menghadirkan akses yang lebih mudah bagi para peneliti ke kumpulan responden Populix yang beragam di seluruh Indonesia. Populix juga berkomitmen untuk terus memperluas peluang kerja sama dengan berbagai institusi pendidikan dan perguruan tinggi lain di Indonesia dalam proyek-proyek penelitian dari berbagai disiplin ilmu, sehingga dapat mendorong pengembangan masyarakat, sosial, dan ekonomi Indonesia,” ungkap Jonathan Benhi, Co-Founder dan CTO Populix.

Melalui platform Poplite by Populix, para peneliti dari civitas akademika SBM-ITB dapat mengakses lebih dari 400.000 panel responden Populix yang mencakup berbagai segmen demografis dan geografis di seluruh Indonesia. Populix juga akan memberikan akses kepada tim riset Populix untuk membantu para peneliti dalam memastikan kuesioner telah tersusun efektif, serta membantu mencari responden sesuai tujuan penelitian, dengan harga yang lebih terjangkau.

Sebelumnya, ada juga kerja sama Populix dengan perguruan tinggi ternama lain di Indonesia, seperti Universitas Islam 45 (UNISMA Bekasi), Universitas Kristen Maranatha, Universitas Ciputra, dan Petra Christian University.

Kerja Sama Populix dan Perguruan Tinggi Indonesia

“Kerja sama ini adalah langkah penting untuk mendukung pengembangan penelitian di Universitas Islam 45 khususnya pada jurusan Ilmu Komunikasi, Sastra, dan Budaya. Kami percaya bahwa akses ke data yang berkualitas akan memungkinkan kami untuk menghasilkan penelitian yang lebih relevan dan berdampak positif bagi mahasiswa, dosen, bahkan masyarakat Indonesia secara luas,” ungkap Dr. Nuryadi, S.S., M.Hum., Dekan Fakultas Komunikasi, Sastra, dan Budaya Universitas Islam 45.

Sementara itu, Hendri Kwistianus, Head of Business Accounting, Petra Christian University menyampaikan bahwa “Proses pengumpulan data responden menggunakan Poplite sangat mudah dan cepat. Rata-rata seluruh permintaan responden sudah diperoleh dalam 2-3 hari. Salah satu fitur Poplite yang sangat membantu adalah penyaringan kriteria responden, sehingga responden yang diperoleh bisa lebih spesifik dan sesuai dengan tujuan penelitian. Oleh karena itu, melalui kerja sama dengan Populix ini, kami berharap dapat memfasilitasi para mahasiswa dalam menjangkau responden survei secara lebih mudah dan dengan harga yang terjangkau.” 

Melalui platform Poplite, Populix berkomitmen untuk memanfaatkan kekuatan teknologi dalam mendukung peningkatan kualitas penelitian, memudahkan peneliti dalam menemukan responden yang tepat, serta mengumpulkan data dan wawasan yang relevan secara mandiri. 

survei online populix

Artikel Terkait
Review Pengguna Poplite by Populix: Mudah, Cepat, Tepercaya!
Perbedaan Platform Survei Online Populix dengan Google Form

Artikel Terkait
Pengertian Sociopreneur, Unsur, dan Contohnya di Indonesia
Social entrepreneur atau sering disebut dengan sociopreneur adalah istilah bagi seseorang yang memiliki visi dan misi untuk menjadi agen perubahan. Inovasi yang dilakukan oleh pelaku sociopreneur ini banyak memberikan dampak positif pada pembangunan sistem ekonomi masyarakat. Di Indonesia, pertumbuhan sociopreneur juga terus mengalami peningkatan hingga mencapai 340.000 bisnis. Nah, untuk memahami lebih banyak terkait pengertian […]
10 Ide Bisnis Valentine Modal Kecil, Bisa untuk Mahasiswa
Februari dikenal sebagai bulan kasih sayang, karena tanggal 14 di bulan ini dirayakan Valentine atau hari kasih sayang. Tak hanya merayakan hari kasih sayang, Anda juga bisa memanfaatkan momen ini untuk mencari cuan, karena ada beragam ide bisnis Valentine yang dapat dicoba. Biasanya beberapa hari sebelum Valentine, sejumlah orang mulai sibuk mencari dan menyiapkan hadiah […]
9 Ide dan Rekomendasi Usaha Pertanian Berpeluang Untung
Bidang pertanian bukan hanya perihal kegiatan bercocok tanam di ladang atau sawah. Nyatanya, bisnis pertanian juga semakin menunjukkan tren positif seiring dengan munculnya beragam jenis usaha pertanian. Implementasi bisnis di bidang ini juga terbilang cukup mudah. Modal usaha pertanian juga beragam mulai dari kecil sampai yang tinggi. Pengembangan budidaya tanaman semakin digemari masyarakat terutama semenjak […]