Mengenal Alasan: Pengertian, Pentingnya, Kaitannya dengan Riset
Populix

Mengenal Alasan: Pengertian, Pentingnya, Kaitannya dengan Riset

2 tahun yang lalu 3 MENIT MEMBACA

Alasan adalah menjadi salah satu hal yang melatarbelakangi kita dalam melakukan sesuatu, tak terkecuali saat hendak melakukan riset atau penelitian.

Pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), ada 4 poin penjelasan tentang alasan. Pertama yaitu dasar, asas, hakikat. Kedua yaitu dasar bukti (keterangan) yang dipakai untuk menguatkan pendapat (sangkalan, perkiraan, dsb). Poin ketiga yaitu hal yang menjadi pendorong (untuk berbuat). Serta poin keempat yaitu hal yang membenarkan perlakuan tindak pidana dan menghilangkan kesalahan terdakwa.

Para peneliti biasanya memiliki alasan dalam setiap penelitian yang dilakukannya. Yuk, simak lebih lengkap tentang penjelasan alasan penelitian.

Apa Itu Alasan Penelitian?

alasan adalah
Source: Freepik

Alasan penelitian merujuk pada pertimbangan yang mendasari suatu penelitian perlu dilakukan.

Alasan penelitian memberikan pembenaran tentang topik penelitian itu penting, relevan, dan perlu investigasi lebih lanjut.

Alasan penelitian pun dapat beragam, tergantung pada bidang studi, metodologi, dan tujuan penelitian yang ingin dilakukan.

Baca juga: Mengenal Analisis dalam Penelitian, Jenis, dan Tujuannya

Pentingnya Alasan Adalah untuk Mendapat Kejalasan

alasan adalah
Source: Freepik

Melansir laman New World Encyclopedia, akal adalah cara manusia mencapai pemahaman dengan mengintegrasikan persepsi yang diterima melalui indra dengan konsep dan menghubungkannya dengan pengetahuan yang telah diperoleh.

Alasan juga merupakan proses mengevaluasi ide dan fakta. Atribut mendasar dari nalar adalah kejelasan, dan penggunaan gagasan, ingatan, emosi, serta input sensorik yang dapat diidentifikasi.

Karena akal adalah sarana untuk mencapai pemahaman, metodenya sangat penting.

Alasan terorganisir, sistematis, dan cara berpikir yang bertujuan. Alasan juga menggunakan elemen seperti logika, deduksi, dan induksi untuk memahami persepsi dan pengetahuan.

Baca juga: Perilaku Konsumen: Pengertian, Manfaat, Faktor, Teori & Model

Alasan Umum dalam Penelitian

alasan penelitian
Source: Freepik

Berikut ini adalah beberapa alasan yang dipakai ketika melakukan penelitian atau riset.

1. Kebaruan (Novelty)

Penelitian dilakukan untuk menambah pemahaman baru atau pengetahuan baru dalam bidang yang telah dipelajari sebelumnya. Kebaruan ini dapat terkait dengan gagasan baru, pengunaan metode baru, hingga pendekatan baru.

2. Kepentingan Sosial

Alasan lain yang umum digunakan saat melakukan penelitian yaitu untuk mengatasi masalah sosial yang relevan dan memiliki dampak signifikan terhadap masyarakat. Contoh, penelitian tentang pendidikan ataupun lingkungan masyarakat.

3. Validasi atau Replikasi

Sering kali penelitian dilakukan ulang atau replikasi untuk mengonfirmasi temuan penelitian sebelumnya atau untuk memeriksa validitas hasil penelitian sebelumnya.

4. Penerapan Praktis

Tujuannya untuk memberikan solusi praktis pada masalah tertentu atau untuk mengembangkan aplikasi yang bermanfaat dalam konteks nyata. Biasanya diterapkan dalam penelitian pengembangan produk baru atau inovasi teknologi.

5. Keterbatasan Penelitian Sebelumnya

Tak luput, alasan lain dilakukannya penelitian yaitu untuk mengatasi keterbatasan, kelemahan, maupun kekurangan penelitian sebelumnya. Misalnya, metode yang kurang tepat hingga sampel yang terbatas.

***

Demikianlah penjelasan terkait apa itu alasan. Sering kali sesuatu yang kita lakukan memang perlu adanya alasan, tak terkecuali saat melakukan penelitian. Simak terus artikel Populix lainnya, dan jika Anda ingin membuat survei online yang cepat dan akurat untuk kebutuhan bisnis maupun akademis, Anda bisa memanfaatkan layanan PopSurvey (sebelumnya Poplite).

PopSurvey Populix platform survei online

Baca juga: Mengenal Akurasi dalam Penelitian dan Contohnya

Artikel Terkait
6 Tips Bisnis Sewa Apartemen dan Keuntungannya, Wajib Tahu!
Tak hanya investasi saham, reksa dana, ataupun emas, investasi properti pun mulai ramai dilakukan khalayak saat ini, salah satu contohnya yaitu dengan cara bisnis sewa apartemen. Pembangunan apartemen di kota-kota besar Indonesia memang semakin terlihat perkembangannya, sebanding dengan kebutuhan masyarakat akan tempat tinggal. Bagi Anda yang ingin berencana memulai bisnis sewa apartemen, ini bisa menjadi […]
Survei Populix: Pandangan Masyarakat terhadap Kasus Jual Beli Emas Mulia
Hasil survei yang baru-baru ini dilakukan oleh tim peneliti dari Populix memberikan gambaran menarik tentang bagaimana masyarakat merespons kasus rekayasa jual beli emas logam mulia. Survei ini dilakukan sebagai upaya untuk menggali pandangan dan opini masyarakat terkait peristiwa kontroversial ini. Dari hasil survei terungkap bahwa sebanyak 69% responden dari berbagai lapisan masyarakat telah mengetahui tentang […]
Kenali Apa itu Harga Pokok Penjualan (HPP) & Cara Menghitung
Apa itu harga pokok penjualan? Harga pokok penjualan atau disingkat dengan HPP adalah istilah yang sering digunakan dalam manajemen keuangan untuk kepentingan bisnis, khususnya berdagang. Menerapkan cara menghitung HPP dengan benar sangatlah vital bagi perusahaan dagang sebelum memulai penjualan. Untuk memahami lebih lanjut mengenai cara menghitung HPP dan pentingnya bagi perusahaan, langsung saja simak ulasan […]