Real Count KPU Pemilu 2024, Begini Cara Ceknya!
Populix

Real Count KPU Pemilu 2024, Begini Cara Ceknya!

2 tahun yang lalu 2 MENIT MEMBACA

Setelah hari pencoblosan Rabu, 14 Februari 2024, kini masyarakat Indonesia menunggu data real count KPU hasil Pemilu 2024.

Data real count KPU ini ternyata bisa diakses secara publik, sehingga seluruh masyarakat Indonesia bisa mengetahui hasilnya secara transparan.

Kalau begitu, di mana kita bisa mengaksesnya?

Baca juga: Apa Itu Silent Majority? Istilah yang Muncul di Pemilu

Apa Itu Real Count?

real count KPU
Source: Freepik

Sebelum mengecek real count, Anda terlebih dahulu perlu memahami tentang real count. Real count adalah proses perhitungan yang menampilkan hasil perhitungan dari seluruh TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Indonesia.

Mengutip dari situs CNBC Indonesia, real count ini ada yang menggunakan data dari KPU, ada juga yang menggunakan data dari saksi dan anggota tim sukses di TPS.

Proses real count membutuhkan waktu yang lama, karena tahapan berjenjang dari TPS hingga pusat.

Berdasarkan jadwal resmi Pemilu 2024, rekapitulasi penghitungan suara dilakukan mulai 15 Februari 2024 hingga 20 Maret 2024.

Maka dari itu, penghitungan KPU selesai paling lambat tanggal 20 Maret 2024, serta hasil Pemilu 2024 bisa diketahui paling lambat juga pada 20 Maret 2024.

Baca juga: Mengenal Sirekap KPU, Tujuan hingga Fungsi

Cek Real Count KPU Pemilu 2024

Untuk mengetahui data atau hasil real count KPU, Anda bisa mengakses langsung website resmi KPU di link ini https://pemilu2024.kpu.go.id/ atau bisa klik di sini.

Melalui website resmi KPU Anda bisa mengetahui hasil real count Pilpres, Pileg DPR, Pileg DPRD Provinsi, Pileg DPRD Kab/Kota, dan Pemilu DPD.

Untuk hitung suara Pilpres, Anda bisa juga mengecek berdasarkan provinsi. Di sana akan tertera hasil suara setiap wilayah berdasarkan provinsi yang dipilih, serta persentase progress hingga tanggal dan waktu tertentu.

Sementara untuk hitung suara Pileg DPR, Anda bisa mengecek berdasarkan wilayah maupun dapil. Semua tertera secara lengkap di sana. Begitu pula dengan Pileg DPRD Provinsi, Pileg DPRD Kab/Kota, serta Pemilu DPD.

Tak hanya itu, kelak sudah ada hasil akhir real count, di sana pun Anda bisa mengetahui hasil penetapan rekapitulasi Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI 2024.

***

Kini Anda telah tahu cara cek real count KPU Pemilu 2024. Yuk, kawal bersama prosesnya hingga akhir agar tidak ada kecurangan dan mewujudkan Pemilu yang damai.

Aplikasi Populix

Baca juga: Informasi Quick Count Pilpres 2024, Cek di Sini!

Tags:
Artikel Terkait
Strategi Menyebarkan Kuesioner Penelitian ke Target Responden
Menyebarkan kuesioner penelitian kuantitatif ke target responden yang tepat sangat menentukan kualitas data primer yang dikumpulkan. Ketepatan karakteristik responden memastikan bahwa informasi yang diperoleh benar-benar sesuai kondisi yang sebenarnya. Oleh karena itu, pemanfaatan survey berbayar dapat menjadi strategi efektif untuk menjangkau responden yang tepat sehingga validitas data tetap terjaga dan hasil penelitian lebih dapat diandalkan. […]
6 Tips Pengelolaan Keuangan yang Mudah, Ini Formulanya
Setiap orang tentu ingin hidup mandiri secara finansial sekaligus dapat menikmati penghasilan mereka dalam jangka panjang. Namun, untuk mewujudkan hal tersebut ternyata tidaklah mudah, mengingat kebutuhan dan keinginan manusia terus bertambah. Salah satu caranya yaitu dengan memiliki kemampuan pengelolaan keuangan yang baik. Meski setiap orang punya cara mengatur keuangan berbeda, tetapi sejatinya tujuan pengelolaan keuangan […]
Apa itu Decluttering? Begini Manfaatnya tuk Kesehatan Mental
Apa jadinya jika barang-barang di rumah Anda tidak pernah disortir? Pasti semakin menumpuk! Nah, sepertinya decluttering adalah solusi bagi Anda. Berbeda dengan sistem beres-beres biasa, decluttering artinya menyisihkan barang yang sudah tidak terpakai lagi. Jadi, nantinya rumah Anda akan terlihat lebih rapi, bersih, dan minimalis tentunya. Namun, Anda harus pandai dalam memilah barang, ya. Sebab […]